Home Network How internet work’s..
formats

How internet work’s..

Published on March 1, 2014, in Network.

internet

Internet menjadi bagian yang tidak dapat terpisahkan saat ini. Dimana era digital sudah memasuki kehidupan manusia sejak lama. Internet adalah unsur yang penting akibat peran teknologi yang terus berkembang. Dilihat dari sisi positif, internet banyak memberikan manfaat kepada manusia, sebut saja untuk mendekatkan saudara yang jauh, komunikasi, kabar berita, dan informasi lain. Dari sisi lain seperti politik, hubungan masyarakat, keamanan, perbankan, dan lainnya, internet adalah sesuatu yang harus ada. Dimana pelayanan menjadi kebih mudah dengan adanya internet. Namun tahu kah teman-teman bagaimana internet bekerja ?, disini ane coba jelaskan untuk pengetahuan kita bersama.

Internet juga mempunyai alur kerja yang sudah diatur sedemikian rupa, sehingga bermanfaat untuk setiap orang. Internet bekerja secara sederhana, dibawah ane contohkan bagaimana internet bekerja.

how

Dicontohkan diatas terdapat ajudan yang diminta oleh raja untuk menghubungi google. lalu ajudan tersebut pergi melalui pintu gerbang, lalu menuju arah panah jalan, dan terakhir sampai di sebuah pohon yang digambarkan sebagai google. Ajudan tersebut adalah paket data yang menandakan bahwa internet bekerja karena adanya keterhubungan komputer satu dengan komputer lain.

Masih bingung ?, Ane coba jelaskan lebih detail yaa..

Komputer yang memiliki jaringan didalamnya atau terhubung ke dalam jaringan akan mendapatkan sebuah IP Address (contoh : 192.168.0.100) yang berfungsi agar komputer tersebut dikenali oleh komputer lain. Dan pastinya setiap komputer mempunyai IP Address. IP Address tersebut didapatkan dari sebuah router atau switch pada jaringan.

Komputer akan mengirimkan paket-paket data melalui jaringan, dalam gambaran diatas adalah seorang “ajudan”. paket-paket data tersebut diberi sebuah header yang berisi pengenal berupa urutan header paket, alamat tujuan (IP Address destination), gateway, dan alamat router. Paket lalu dikirimkan secara berurutan.

Setiap paket data akan melewati switch sebagai pintu pertama yang harus dialui, switch akan mengarahkan apakah paket tersebut ditujukan ke jaringan lokal (komputer lain di dalam satu jaringan) atau jaringan public/internet, lalu setelah itu paket akan sampai ke router. Router ini yang mengarahkan paket menuju server. Setelah sampai server, paket data akan melewati firewall, lalu proxy server, didalam proxy server inilah setiap paket data akan difilter atau di saring, apakah paket tersebut berisi informasi paket yang diijinkan lewat atau tidak (seperti situs porno, judi, dan transaksi ilegal ) sebelum dikirimkan ke internet. Jika tidak diijinkan lewat maka paket dihancurkan. Hal inilah yang terjadi ketika akses suatu situs porno di blokir.

Setelah paket sampai ke jaringan tujuan (destination), setiap paket data tersebut kembali melalui router, switch, firewall untuk ditujukan sesuai dengan isi didalam paket. Akhir perjalanan paket adalah ketika isi paket telah diterima jaringan atau server tujuan lalu server menjawab permintaan tersebut.

Setelah data atau isi paket sampai tujuan, paket-paket data tersebut akan di recycle untuk digunakan kembali pada saat data baru dikirimkan kembali (kirim balik).

Hal tersebut terus berulang ketika kita sedang browsing internet. Hal yang membuat ane kagum adalah proses panjang tersebut terjadi dalam jangka waktu kurang dari 1 detik (sepersekian detik). Hebat yahhh…. itulah salah satu bagian kecil dari kehebatan sebuah teknologi.

Untuk mempermudah, dibawah ane sertakan video bagaimana lalu lintas data terjadi dan apa yang terjadi ketika kita sedang mengakses internet. Semoga bermanfaat.. :D

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <strike> <strong>